Salah satu olahan andalan para ibu rumah tangga ketika menyiapkan makanan adalah tempe goreng. Kamu bisa mencoba resep tempe goreng kriuk ala tepung Kobe untuk meningkatkan selera. Selain itu, banyak orang menyukai tempe karena lezat dan mengandung protein nabati yang bisa menyehatkan tubuh.
Apalagi, tempe bisa kamu dapatkan dengan mudah dengan harga yang tentunya terjangkau di warung sayur maupun pasar terdekat. Daripada bingung cari bumbu masakan yang ribet, kamu bisa menggoreng tempe dengan tepung Kobe agar teksturnya krispi dan renyah. Untuk lebih detailnya, simak resepnya berikut ini.
Resep Tempe Goreng Kriuk Ala Tepung Kobe yang Bikin Nagih
Kreasi olahan tempe memang sangat melimpah. Kamu bisa membuat tumis tempe sayur, kering tempe, keripik tempe, hingga yang paling mudah yaitu tempe goreng. Terlebih, zaman sekarang orang-orang lebih suka dengan masakan praktis. Kamu hanya perlu waktu beberapa menit untuk menyiapkan tempe goreng yang kriuk.
1. Bahan-bahan Membuat Tempe Goreng Kriuk
Pada dasarnya, kamu tidak memerlukan bahan yang ribet untuk olahan tempe goreng. Karena, tempe goreng yang dibaluri dengan Tepung Kobe Tempe Kriuk sudah mencakup berbagai campuran bumbu seperti bawang putih, ketumbar, garam, dan lainnya. Oleh sebab itu, kamu tinggal membeli tempenya saja.
Berikut adalah bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 500 gram tempe atau sekitar 1 papan tempe ukuran sedang.
- Minyak goreng secukupnya.
- Air secukupnya.
- 1 bungkus kemasan Tepung Kobe Tempe Kriuk
- Daun bawang (opsional)
2. Cara Memasak Tempe Goreng Kriuk Ala Tepung Kobe
Setelah menyiapkan yang dibutuhkan dalam resep tempe goreng kriuk ala tepung Kobe, berikutnya kamu bisa langsung mempraktekkannya.
- Pertama-tama, iris tempe tipis-tipis agar mendapatkan tekstur yang garing dan kriuk ketika kamu goreng nantinya.
- Masukkan tepung Kobe untuk membuat tempe kriuk ke dalam wadah.
- Campurkan air secukupnya ke dalam tepung dan aduk rata hingga tampak mengental.
- Jika ingin memakai irisan daun bawang, kamu bisa mencampurkannya langsung bersama adonan tepung kriuk.
- Lalu, celupkan potongan tempe yang sebelumnya sudah kamu iris tipis-tipis. Pastikan semua bagian tempe terkena adonan tepung kriuk.
- Panaskan minyak terlebih dahulu.
- Setelah minyak panas, goreng satu per satu tempe sampai warnanya menguning kecoklatan.
- Tiriskan tempe yang sudah matang.
Sudah Tahu Resep Tempe Goreng Kriuk Ala Tepung Kobe?
Nah, ternyata resep tempe goreng kriuk ala tepung Kobe sangat mudah, kan? Kamu tidak perlu lagi menyiapkan bumbu tambahan seperti bawang putih atau garam karena semua bahan tersebut sudah tercampur ke tepung kriuk Kobe. Keunggulan dari tepung Kobe adalah sensasinya yang kriuk dengan bumbu khas Nusantara.
Kamu bisa mendapatkan tepung instan ini di toko offline maupun online. Jika membeli lewat marketplace online, kamu bisa beli tepung Kobe dari akun resminya di Tokopedia dan Shopee. Jadi, mari rasakan enaknya tempe goreng dengan balutan Tepung Kobe Tempe Kriuk.