24 November 2024
Cara Buat Akun Roblox

Bagi Anda yang mengaku gamer sejati, pastinya sudah cukup tahu tentang simulator Roblox. Di platform tersebut, para penggunanya bisa melakukan berbagai kreasi game ataupun juga bermain. Fitur di aplikasi tersebut, memungkinkan para pemain untuk bisa membuat gim mereka sendiri. Jadi, bisa dikatakan bahwa platform ini dapat dijadikan sebagai sarana pengembangan bakat dalam dunia developer.

Seperti halnya dengan aplikasi lainnya, saat ingin menggunakannya Anda perlu terlebih dahulu melakukan pendaftaran akun. Untuk melakukannya sebenarnya tidak terlalu sulit. Berikut ini adalah langkah-langkahnya.

Cara Membuat Akun di Roblox

Pertama-tama, Anda download tersebut aplikasinya lewat Play Store secara gratis. Perlu diketahui, platform ini punya rentang usia yang sangat luas. Namun, bagi yang masih di bawah usia 13 tahun, proses pendaftaran harus dibantu oleh wali. Nah, setelah aplikasi sudah berhasil diinstal, lanjut saja ikuti petunjuk berikut ini.

1. Mengisi Tanggal Lahir

Langkah pertama adalah mengisi tanggal lahir. Meskipun di dalam peraturannya tidak terdapat batasan usia pengguna, namun pengisian tanggal ini penting dilakukan. Hal itu menurut ppdbkepri.id bertujuan agar bisa dilakukan penyesuaian langkah keamanan berdasarkan umur dari si pengguna. Khusus user di bawah usia 13 tahun, nantinya akan terdapat berbagai macam pembatasan yang dilakukan.

2. Isi Informasi Diri dan Buat Kata Sandi

Selanjutnya, Anda dapat mulai mengisi informasi data diri seperti nama dan lain sebagainya. Pastikanlah bahwa nama yang dimasukkan adalah benar. Pihak aplikasi cukup ketat dalam hal ini untuk menghindari penyalahgunaan akun. Setelah itu, jangan lupa juga untuk membuat kata sandi.

3. Lakukan Account Verification

Terakhir, Anda tinggal melakukan verifikasi akun saja. Pilih menu “Setting” agar verifikasi email dapat dilakukan. Selesai.

Setelah melewati tiga tahapan di atas, pengguna bisa mulai bermain dengan terlebih dahulu download Roblox Studio. Aplikasi tersebut bisa didapatkan secara gratis dan bisa dimainkan baik di PC maupun Mac.

Itulah tadi informasi tentang cara pembuatan akun di simulator Roblox. Dilihat dari alurnya, pendaftaran akun di platform tersebut tidaklah terlalu sulit. Hal itu memungkinkan bagi siapa saja bisa membuat account pribadi dengan mudah. Selamat mencoba!