Bagi Anda yang ingin berganti handphone namun budget tidak banyak, Anda bisa melirik sejumlah handphone keluaran Asus yang kini rupanya mengalami penurunan harga. Salah satu handphone keluaran Asus yang mengalami penurunan harga adalah harga HP Asus Zenfone 4 Selfie Pro. Harga Handphone Asus yang satu ini bahkan mengalami penurunan harga yang cukup banyak. Berikut harga handphone Asus dan seri yang mengalami penurunan harga.
Asus Zenfone Max Pro M1
Asus Zenfone Max Pro M1 ini didukung oleh penggunaan prosesor Snapdragon 636. Memori RAM yang tersedia adalah 3 GB, 4 GB, dan 6 GB. Daya tarik dari ponsel yang satu ini adalah terletak pada daya baterai yang mencapai 5000 mAh. Harga terkini dari seri ponsel ini turun sebanyak Rp 200.000,00 – Rp 300.00,00 menjadi sekitar 2,1 – 2,5 jutaan.
Asus Zenfone Life L1
Asus seri ini memiliki ukuran layar hingga 5,5 inch dengan perbandingan rasio 18:9 beresolusi HD+ 1440 x 720 pixel. Kamera belakang pada ponsel ini beresolusi 13 MP lengkap dengan LED Flash, fitur PDAF, dan aperture F/2.0. Sementara itu, kamera depannya beresolusi 5 MP dengan ukuran pixel 1.4 micron. Pada sisi keamanan, tersedia fitur face unlock sebagai pengaman perangkat. Terdapat dua versi Asus Zenfone Life L1, yaitu versi RAM 2 GB dan ROM 16 atau RAM 3 GB dan ROM 32 GB. Penurunan harga ponsel ini sekitar Rp 100.000,00 saja. Harga handphone Asus terkini ponsel ini dijual dengan harga 1,2 – 1,5 jutaan.
Asus Zenfone 3 Laser ZC551KL
Asus Zenfone 3 Laser ZC551KL dibalut dengan bahan aluminium-alloy dan layar sentuh berbahan kaca. Layar ponsel ini berukuran 5,5 inch beresolusi Full HD 1920 x 1080 pixel. Ponsel ini dilengkapi dengan Gorilla Glass 3. Kamera belakang ponsel ini beresolusi 13 MP lengkap dengan LED Flash, aperture F/2.0, 5P Lens, EIS, HDR, autofocus, dan lain sebagainya. Sementara itu, kamera depan beresolusi 8 MP dilengkapi dengan aperture F/2.0, HDR, dan fitur beautification. RAM yang tersedia berkapasitas 4 GB dengan ROM 32 GB. Harga handphone Asus ini turun ponsel ini turun drastis hingga 2,2 jutaan saja kini.
Asus Zenfone Zoom S ZE553KL
Ponsel seri ini unggul dalam segi kameranya, dual kamera beresolusi 12 MP + 12 MP dengan aperture F/1.7 serta 25mm wide angle yang dipadukan dengan Sony IMX362 beresolusi 12 MP. Bahkan, terdapat kemampuan lensa zoom hingga 59 mm dengan dukungan 2,3x optical zoom dan total 12x zoom. Bahkan, teknologi SuperPixel Camera yang ada di dalamnya membuat hasil foto tampak lebih bagus. Kemudian, kamera depannya beresolusi 13 MP Plus dukungan aperture F/2.0. Harga yang ditawarkan dari semula 5,4 jutaan turun menjadi 3,4 jutaan saja.
Asus Zenfone 4 Selfie Pro ZD552KL
Asus seri ini menonjolkan juga dari segi kameranya. Dual kamera depan dengan resolusi 12MP + 8MP mampu menghasilkan kualitas foto hingga 24 MP. Bahkan di kondisi low light sekalipun, hasil foto kamera ini akan tetap jernih. Sementara itu, untuk kamera belakangnya beresolusi 16 MP dengan berbagai fitur menarik. Harga yang ditawarkan ponsel ini 4 jutaan.
Harga handphone Asus ini dijual juga di situs jual-beli Bukalapak.com dengan harga yang beragam. Anda dapat memperoleh seller Bukalapak yang terpercaya dan potongan harga jika Anda beruntung.