23 Januari 2025
Pentingnya dan Cara Menjaga Kesehatan Jantung

Cara menjaga kesehatan jantung menjadi hal yang penting untuk anda lakukan. Dengan menjaga kondisi jantung dengan baik maka fungsi jantung akan tetap optimal sehingga bisa tetap sehat dan bisa mendapatkan manfaat lainnya seperti bisa hidup lebih lama.

Selain itu, dengan jantung yang sehat anda akan lebih bahagia sebab bisa melakukan berbagai kegiatan dengan lebih mudah dan menyenangkan. Jantung yang rusak tentunya akan menimbulkan berbagai penyakit yang membuat anda tidak bisa melakukan berbagai aktivitas. Untuk itu menjaga kondisi jantung memang sangat penting untuk keberlangsungan hidup.

Pentingnya dan Cara Menjaga Kesehatan Jantung

Cara Menjaga Kesehatan Jantung Untuk Hidup Lebih Sehat

Cara menjaga kesehatan jantung adalah dengan menerapkan pola hidup yang sehat. Gaya hidup yang tidak sehat seperti kurang olahraga, kurang asupan nutrisi, pola makan buruk seperti konsumsi lemak berlebih dan sebagainya menjadi hal yang dapat memicu penyakit jantung.

Lalu bagaimana cara untuk menerapkan pola hidup yang sehat? Caranya sebenarnya mudah, tinggal anda harus niat dan konsisten menjalani pola hidup sehat seperti berikut ini.

  • Tidur yang cukup setiap malam yaitu 7-8 jam per hari tidak boleh kurang dan lebih
  • Rajin olahraga setidaknya 30 menit per hari, bisa melakukan olahraga ringan seperti jalan cepat atau jogging
  • Kelola stres dengan baik dengan cara meditasi, olahraga, dan melakukan latihan pernafasan
  • Jangan duduk terlalu lama, baiknya setiap 30 menit sekali lakukan gerakan dan berdiri
  • Perbanyak makan sayuran dan buah-buahan yang diperkaya mineral, vitamin dan senyawa lainnya yang dapat menjaga tubuh dari penyakit jantung
  • Lakukan diet sehat seperti dengan makanan dan minuman yang rendah lemak

Itulah cara mudah untuk menerapkan pola hidup sehat yang dapat menjaga kesehatan jantung anda.

Asupan Nutrisi Untuk Jaga Kesehatan Jantung

Untuk memaksimalkan anda dalam menjaga kesehatan jantung, maka anda dapat mengkonsumsi nutrisi tambahan, salah satunya adalah dengan mengkonsumsi produk Ensure. Abbott Ensure mengandung Omega 3 dan 6 yang dapat menjaga fungsi jantung tetap optimal.

Omega 3 dan omega 6 menjadi dua kandungan penting yang dapat mengurangi pembentukan plak pada pembuluh darah, mengurangi risiko darah tinggi, dan trigliserida.

Tenang saja, Ensure mengandung lemak dan 100% dari lemak nabati sehingga  produk Ensure rendah kolesterol dan lebih menyehatkan. Ensure juga dilengkapi dengan Triple Protein (whey, kasein, dan soya), serat prebiotik FOS, dilengkapi juga 14 vitamin dan 9 mineral.

Dengan segala yang terkandung di Ensure, maka anda akan memiliki daya tahan tubuh kuat, tetap mandiri dan aktif menjalankan aktivitas sehari-hari.

Menariknya Ensure tersedia dengan beberapa rasa yang enak yang dapat dipilih sesuai selera. Selain itu, Ensure dapat disajikan secara hangat dan dingin untuk lebih nikmat. Cukup konsumsi Ensure dua kali sehari untuk mendapatkan manfaat yang optimal untuk jantung anda.