Bagi kaum hawa, rambut merupakan mahkota indah yang pertama dilihat seseorang. Karenanya kesehatan rambut sangatlah diperhatikan kesehatannya. Dan datang ke salon merupakan pilihan bagi mereka. Jadi perawatan serta mengetahui penyebab rambut rontok harus wajib dilakukan.
Namun, bahan kimia yang digunakan oleh salon tersebut ternyata berbahaya bagi kesehatan rambut. Bisa menimbulkan masalah baru pada rambut, yakni kerontokan. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk menggunakan bahan alami dalam menjaga dan merawat kesehatan rambut.
Bahan apa saja yang bisa digunakan untuk mengatasi masalah kerontokan pada rambut? Untuk mengetahui lebih detailnya, simak ulasan di bawah ini, yuk!
1. Santan Kelapa
Cara yang bisa digunakan untuk menjaga kesehatan rambut yang pertama adalah dengan menggunakan santan kelapa.
Kelapa dipercaya memiliki kandungan yang dapat menjadi pelembab yang bagus bagi kulit, seperti yang kita ketahui penyebab masalah kerontokan adalah kulit kepala yang kering. Cara penggunaannya juga sangat mudah, yakni olehkan santan kelapa langsung ke kulit kepala. Diamkan sebentar, pijat dengan lembut dan bilas dengan air sampai bersih.
2. Putih Telur
Putih telur diperkaya dengan 70% protein keratin yang sangat bagus untuk membantu pertumbuhan rambut. Sehingga rambut yang rusak dapat disembuhkan. Caranya adalah dengan menggunakannya sebagai masker dengan komposisi 1 putih telur dan satu sendok makan minyak zaitun.
Lalu diamkan selama 10 menit, setelah itu bersihkan dengan sampo sampai benar-benar bersih dan oleskan kondisioner sebagai pelembabnya.
3. Lidah Buaya
Sudah menjadi andalan sejak dari nenek moyang, lidah buaya dapat digunakan untuk mengatasi rambut rontok akibat kekeringan. Tidak hanya itu, manfaat lain yang bisa didapat adalah rambut hitam lebat dan berkilau serta terbebas dari ketombe.
4. Bawang
Selain bahan di atas, bawang bisa menjadi alternatif penyembuh rambut rontok. Caranya adalah dengan menggosok kulit kepala dengan bawang putih/ bawang merah yang sudah dihaluskan. Diamkan kurang lebih 30 menit lalu bilas sampai benar-benar bersih. Anda bisa mencuci rambut dengan menggunakan sampo untuk menghilangkan bau bawang yang mungkin tertinggal.
5. Kentang
Kandungan vitamin A, C, dan B6 pada kentang dipercaya dapat memberikan nutrisi untuk kulit kepala yang kering. Cara menggunakannya yaitu dengan menghaluskan kentang, oleskan pada kulit kepala, pijat dengan lembut merata ke seluruh kulit kepala. Biarkan selama beberapa menit dan bilas dengan air bersih.
Cara penggunaannya yaitu dengan mengoleskan daging lidah buaya pada rambut yang sebelumnya telah dibersihkan. Pijat dengan lembut, diamkan sesaat, kemudian bilas dengan air bersih.
Cukup mudah bukan? Bahannya bisa didapat dengan mudah dan murah. Tentunya penggunaan bahan alami tidak akan memberikan efek kerusakan lain pada rambut.
Lakukan perawatan rambut dengan bahan alami secara rutin karena penggunaan bahan alami tidak akan memberikan hasil signifikan pada awal pemakaian. Perawatan tersebut bisa dilakukan 2-3 kali dalam seminggu untuk menghasilkan hasil yang optimal.