Sinetron merupakan salah satu acara yang menayangkan drama yang diperankan oleh aktor dan akrtis tanah air. Sinetron menjadi salah satu program yang sangat digandrungi oleh berbagai macam kalangan terutama oleh remaja hingga dewasa. Ada beberapa rekomendasi sinetron streaming RCTI yang masih tayang hingga saat ini. Sudah menjadi rahasia public bahwa RCTI merupakan salah satu televisi yang menyajikan banyak sekali sinetron yang menghibur. Beberapa sinetron yang pernah ditayangkan dan mendapatkan antusiasme penonton yaitu Tukang Bubur Naik Haji. Tak hanya itu saja, saat ini sudah banyak sekali sinetron-sinetron menarik yang bisa Anda saksikan di stasiun TV RCTI.
Sinetron RCTI yang Sedang Tayang Saat Ini
Sejak jaman dulu hingga saat ini RCTI masih setia menayangkan layar drama Indonesia atau yang biasa disebut dengan sinetron. Ada banyak sekali sinetron menarik yang bisa Anda tonton bersama dengan keluarga Anda ketika streaming tv di channel RCTI. Stasiun TV yang satu ini tidak hanya menyajikan cerita dan ide yang menarik tetapi juga aktris dan aktor atau pemain sinetron yang terbaru sehingga bisa menarik penonton dan mendongkrak rating tayangan. Sinetron di RCTI saat ini sebagian besar ditayangkan dengan sinetron yang terbaru. Namun, tak sedikit juga ada beberapa sinetron yang ditayangkan ulang karena minat penonton yang masih menggebu-gebu.
Ikatan Cinta
Jika di Korea ada demam Kpop hingga demam Drakor (drama Korea), di Indonesia juga ada demam sinetron. Salah satu sinetron yang banyak digandrungi saat ini yaitu Ikatan Cinta. Drama layar kaca atau sinetron yang satu ini mulai ditayangkan pada Oktober 2020 dan mampu menarik antusias para penonton. Hal ini bisa dilihat dari rating yang cukup naik hingga 54.5% yang terdata pada 20 Juni 2021. Hal ini membuat Ikatan Cinta menjadi salah satu Sinetron No.1 di Indonesia karena mampu mendongkrak rating yang cukup tinggi. Selain jalan ceritanya yang menghibur dan menarik, pemain Ikatan Cinta juga dipilih dengan baik yaitu diperankan oleh Arya Saloka, Amanda Manopo hingga aktor Evan Sanders.
Preman Pensiun
Selain Ikatan Cinta, sinetron yang cukup digandrungi sejak dulu hingga saat ini yaitu Preman Pensiun. Preman Pensiun mulai ditayangkan pada Agustus tahun 2015 dan mulai ditayangkan kembali pada April 2021. Secara alur cerita, Preman Pensiun cukup menghibur karena membawa suasana baru dalam bentuk komedi dan juga inspiratif ceritanya. Anda bisa menyaksikan sinetron Preman Pensiun pada pukul 15.45 WIB di channel RCTI. Alur ceritanya yang cukup kompleks bahkan tak sedikit sangat bersentuhan dengan realita membuat sinetron ini makin digandrungi oleh berbagai macam kalangan.
Putri untuk Pangeran
Sinetron Putri untuk Pangeran yang diperankan oleh aktor tampan Verrel Bramasta dan Ranty Maria ini juga tak kalah bagus dibandingkan Ikatan Cinta maupun Preman Pensiun. Pemilihan pemain yang masih sangat muda dan fresh membuat sinetron ini menjadi rekomendasi untuk para remaja hingga kalangan dewasa. Sinetron Putri untuk Pangeran pertama kali ditayangkan pada bulan Juni 2020 dan masih bisa Anda saksikan hingga saat ini pada pukul 18.30 di stasiun RCTI. Genre dan alur cerita yang dibawakan di sinetron ini sangat fresh karena mengusung genre drama romantis serta adanya tambahan unsur komedi yang membuat drama ini sangat menarik dan menghibur untuk di tonton bersama keluarga. Demikian dan semoga bermanfaat.